Tak hanya bergairah, novel dewasa ini penuh inspirasi. Berbicara mengenai karya sastra akan membawa Anda pada ragam pilihan literasi. Novel adalah jenis cerita fiksi yang kerap kali dijadikan sebagai teman menghabiskan masa liburan.
Dari sekian banyak jenis jenis, novel dewasa mendapat perhatian yang tak kalah besar dari masyarakat. Sama seperti film dewasa yang membutuhkan peringatan. Hal sama juga harus dilakukan untuk novel. Dimana ia harus mencantumkan batasan usia bagi pembaca.
Tepat, tak bisa dimungkiri bahwa novel jenis ini kerap kali penuh dengan kalimat vulgar yang meningkatkan gairah para pembaca. Sebagai generasi modern Anda harus pintar memilah serta memilih bacaan. Apalagi ini berkaitan akan karanga yang biasanya membuat pikiran melakukan imajinasi secara brutal.
Kondisi ini karena secara tidak langsung dengan membaca pikiran akan melayang. Ia melakukan pengambaran sendiri yang biasanya lebih ekstrim.
Beberapa sumber mengungkap bahwa penikmat novel bergenre dewasa di Indonesia mengalami kenaikan. Bahkan pihak penerjemah yang berada di bagian editor penerbitan mengatakan hal yang sama. Tak jadi masalah apabila Anda sudah memahami setiap makna didalamnya.
Namun, menjadi kacau balau ketika bacaan-bacaan seperti ini disebar luarkan tanpa batas. Nah, untuk mengurangi efek negatif biasanya penerbit ataupun penulis memasang beberapa keterangan. Sehingga para pembaca muda tak berniat untuk membaca. Keuntungan lain ialah kebanyak novel adult berasal dari luar negeri.Sehingga perlu proses untuk menerjemahkan.
Kebiasaan yang melekat di masyarakat ialah mereka kerap malas membaca novel terjemahan karena kosakata cukup berantakan dan membuat kebingungan tersendiri.
Sampai di sini jelas bahwa setiap diri mempunyai pilihan menolak membacanya. Tetapi, tak semua novel bertema dewasa identik dengan aksi vulgar, sebab, banyak juga dari kejadian vulgar itu memiliki latar belakang pesan penting.
Novelis Indonesia juga kini sudah mulai berani menunjukan sisi positif dari peristiwa yang tak menyenangkan.
Berikut beberapa pilihan novel dewasa yang bisa menemani Anda diwaktu liburan
- Tentang Kamu
Pada dasarnya Tentang Kamu bukan novel adult seperti kebanyakan. Ia bercerita mengenai Zaman Zulkarnaen yang tak lain adalah pengacara di Thomsonn & Co. Salah satu firma ternama. Zaman mendapat tugas penting untuk memecah misteri mengenai Sri Ningsih. Hal tersebut berkaitan dengan harta warisan yang dia tinggalkan setelah meninggal.
Permasalahan menjadi rumit karena Sri Ningsih tak diketahui mempunyai keluarga. Hingga membuat Zaman harus memulai pencarian sejak awal. Penelusuran itu membawa Zaman bergerak menuju beberapa negara, termasuk Indonesia.
Kilas balik mengenai Sri Ningsih memberi diskripsi bahwa perempuan ini mempunyai karakter super malaikat. Alur tersebut yang kemudian membuat Zaman bertemu dengan perawat panti jombo.
Novel karangan Tere Liye ini berhasil meraih begitu banyak perhatian publik. Seperti yang sudah diketahui bahwa novelis yang kerap di panggil Bang Darwis ini memang sudah tak perlu lagi dipertanyakan kiprahnya di kancah sastra Indonesia.
- Candu
Sedangkan untuk novel berjudul Candu bisa dibaca di platform Wattpad. Ia bercerita mengenai cinta “aneh” yang dimiliki oleh gadis SMA. Tokoh sentral dari novel ini mempunyai kebiasaan negatif yang disebabkan oleh kejadian tidak menyenangkan di masa lalunya.
Ia juga berasal dari kalangan berada yang membuat hidupnya tak beraturan. Diceritakan bahwa gadis itu kerap kali merasa terpancing dengan aksi sensual dari lawan jenisnya. Ia bisa saja melakukan kissing pada orang yang menurutnya “okey”. Candu itu mengakar sampai pada akhirnya dia dipertemukan dengan sosok lelaki yang jauh lebih tua.
Ketampanan pria ini sering membuatnya ingin berbuat diluar nalar. Meskipun baru mengenalkan gadis tersebut merasa nyaman didekatnya. Seiring berjalannya waktu ia mulai berpikir untuk memperbaiki diri untuk bisa menerima pria tersebut.
Alur novel ini memang sangat tak tertebak. Bahkan ending cukup menyentak hingga pembaca dibuat heboh. Novel Candu jadi gambaran mengenai genre dewasa yang kerap kali mengenai kalangan muda. Setelah membaca novel ini Anda akan dibawa pada ranah bahwa setiap kejadian pasti ada penyebabnya. Ketika memang itu bukan sesuatu yang baik. Cukup ambil positifnya.
- The Scandal of It All
Berkisah mengenai janda kaya raya yang mengidamkan hidup sesuai idamannya. Ia menghabiskan waktu untuk menikmati gelora cinta yang membara. Dipertengahan jalan wanita ini jatuh cinta pada anak tiri sahabatnya (lebih mudah darinya).
Jalinan cinta terlarang itu berjalan begitu saja. Novel terjemahan yang satu ini mendapat banyak suara dari publik. Gaya bahasa lugas sekaligus jelas membuat novel dewasa yang satu ini diganderungi oleh masyarakat luas.
Tidak bisa dimungkiri bahwa sisi vulgar juga terlihat dalam sertiap penceritaan. Terdapat batasan umur yang jelas untuk membacanya. Sehingga, bagi pembaca yang merasa belum cukup umur mohon jangan membacanya.
- Fling
Novel terjermahan karya Jana Aston yang satu ini memang cukup fenomenal. Bagaimana tidak Fling sudah membuat pembaca geleng kepala dengan percintaan antara bos dengan karyawannya.
Sudut pandang mengarah pada Sandra (karyawan) yang naksir berat pada Gebe yang tak lain bos cakep yang membuatnya dimabuk kepayang. Suatu hari, Sandra tahu bahwa Gebe ternyata menaruh perasaan pada dia. Sehingga mereka memutuskan untuk melakukan fling.
Tidak bisa dimungkiri bahwa novel yang satu ini memang dipenuhi oleh pernyataan vulgar. Gaya bahasa jelas dengan konflik ringan membuat novel yang satu ini mendapat respon baik dari pembaca.
Bagi Anda yang penasaran dengan akhir dari percintaan tersebut. Bisa mendapatkannya dengan mudah. Sebab, pilihan novel digital juga tersebar luas. Namun, tetap harus diingat bahwa novel dewasa ini hanya boleh dibaca oleh pembaca yang sudah memasuki berda di usia cukup.
- Martinis After Dark
Martinis After Dark adalah novel adult yang tak kalah menarik. Ia bercerita mengenai cerita kriminal yang penuh akan tekanan pertumpahan darah. Namun, novelis Gina Drayers membalut kemelut kejahatan itu dengan percintaan sexy yang penuh gairah mengebu.
Alur bermula saat O’Brien harus melarikan diri dari kasus kejahatan yang dilakukan oleh atasannya. Diperjalanan ia mampir menuju bar kecil di sebuah kota. Disini awal mula ia bertemu Dylon.
Dylon sendiri bekerja sebagai bartender sexy di bar tersebut. Bisa dipastikan kedua penokohan ini langsun saling tertarik. Hubungan yang semua sebatas perteman. Akhirnya menuju pada keintiman tiada tara.
Martinis After Dark memiliki sisi seksualitas cukup tinggi. Pembaca dibawah umur harus benar-benar menghindarinya. Sebab, penuturan keintiman tergambar jelas hingga buat pembaca bisa geleng-geleng kepala dengan sendirinya.
Sebagai pembaca cerdas yang dilingkupi oleh media literasi sangat canggih. Mengharuskan Anda untuk tetap selektif mencari bacaan. Bukan berarti novel dewasa tidak baik untuk dibaca. Tetapi, lebih baik jika Anda menyesuaikan jenis novel sesuai umur. Sebab, proses membaca membuat pikiran berimajinasi dengan sendirinya.
Jadi, novel mana yang Anda sukai dari bahasan di atas? Semoga artikel “Tak Hanya Bergairah, Novel Dewasa Ini Penuh Inspirasi” ini menginspirasi ya.